Sat Samapta Polres Samosir Laksanakan Patroli Siang, Situasi Aman Terkendali
Memberikan rasa aman kepada para pengguna jalan dan yang melaksanakan ibadah

Sat Samapta Polres Samosir Laksanakan Patroli Siang, Situasi Aman Terkendali
Pangururan, Samosir – Satuan Samapta Polres Samosir melaksanakan patroli siang pada Jumat, 7 Maret 2025, pukul 12.00 WIB hingga selesai. Patroli ini melibatkan Bripka Johnny Leo Silalahi, Bripda Raymontius Haromunte, Bripda Irvan Malau, dan Bripda Dani Sinaga.
Kegiatan patroli meliputi penjagaan Markas Komando (Mako) Polres Samosir, serta patroli di sejumlah objek vital (Obvit) di Kecamatan Pangururan. Obvit yang dipatroli antara lain Bank Sumut, PLN, Lapas, Asrama Polres Samosir, Pegadaian, Kantor Bupati Samosir, Alfamidi, dan SPBU.
Selain patroli, petugas juga melakukan pengecekan tahanan di Ruang Tahanan Polres Samosir. Pengecekan dilakukan secara berkala, memastikan kondisi tahanan sehat dan jumlahnya lengkap. Petugas juga melaksanakan patroli dialogis, berinteraksi dengan masyarakat dan memberikan himbauan agar segera melapor ke pihak kepolisian jika terjadi gangguan Kamtibmas.
Kasat Samapta Polres Samosir, AKP Nandi Butar-Butar, melaporkan bahwa hingga berita ini diturunkan, situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polres Samosir tetap aman dan terkendali.