BERITA POLRES

Polsek Jajaran Polres Samosir Bersama Masyarakat, Siap Menciptakan Pilkada Damai 2024

Upaya Polres Samosir Dalam Menciptakan Pilkada Damai Tahun 2024

Polsek Jajaran Polres Samosir Bersama Masyarakat, Siap Ciptakan Pilkada Damai 2024

Samosir, 15 Oktober 2024 – Personel Polsek jajaran Polres Samosir aktif melaksanakan kegiatan penggalangan dalam rangka Cooling System untuk menciptakan suasana kondusif dimasa Tahapan Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Samosir. Kegiatan ini bertujuan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama masa pilkada.

Personel Polsek Pangururan melaksanakan penggalangan kepada masyarakat di Desa Pardomuan I dan Desa Sianting-anting, Kecamatan Pangururan. Sementara itu, Polsek Harian mengunjungi warga Desa Ginolat, Kecamatan Sianjur Mulamula, dan Polsek Palipi bertemu dengan masyarakat Desa Pallombuan, Kecamatan Palipi.

Dalam pertemuan tersebut, personel Polsek menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan mengajak masyarakat untuk bekerja sama menciptakan suasana damai selama pelaksanaan Pilkada. Masyarakat diimbau untuk tidak mudah terpengaruh oleh berita hoaks dan berhati-hati dalam menggunakan media sosial. Selain itu, warga diingatkan untuk tidak membawa unsur adat ke dalam ranah politik, demi menjaga keharmonisan dan mencegah terjadinya perpecahan di masyarakat.

“Masyarakat diharapkan segera melaporkan segala bentuk gangguan kamtibmas, termasuk hal-hal yang dapat mengancam kelancaran pelaksanaan Pilkada. Kita harus menjaga erat prinsip Dalihan Natolu agar persatuan tetap terjaga,” ujar salah satu petugas dalam kegiatan tersebut.

Warga menyambut baik kegiatan penggalangan ini dan menyatakan kesiapan mereka untuk bekerja sama dengan kepolisian dalam menjaga keamanan serta menyukseskan Pilkada Serentak 2024. Mereka juga berkomitmen untuk melaporkan segala bentuk tindakan yang berpotensi mengganggu jalannya Pilkada.

Pejabat Sementara Kasi Humas Polres Samosir, Brigpol Vandu P. Marpaung, menegaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membangun kepedulian masyarakat terhadap lingkungannya. “Penggalangan ini menciptakan masyarakat yang peduli dengan lingkungan dan siap bekerja sama dengan kepolisian untuk mencegah gangguan kamtibmas serta tindak pidana, termasuk tindak pidana terkait Pilkada,” ujar Brigpol Marpaung.

Dengan adanya dukungan dari masyarakat, Polres Samosir berharap Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Samosir dapat berjalan dengan aman dan damai tanpa adanya gangguan yang berarti.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button