Sat Samapta Polres Samosir Patroli Siang, Jaga Keamanan Mako dan Sekitarnya
Melaksanakan patroli ke Objek Vital

Sat Samapta Polres Samosir Patroli Siang, Jaga Keamanan Mako dan Sekitarnya
Pangururan, Samosir, 17 Maret 2025 – Personel Satuan Samapta Polres Samosir melaksanakan patroli siang dan pengamanan Mako pada Senin, 17 Maret 2025, pukul 11.00 WIB hingga selesai. Tim yang terdiri dari AIPDA Hasudangan Silitonga, BRIPDA Yogi Sitohang, BRIPDA Andre Owen Purba, dan BRIPDA Tobok Roganda Nainggolan, melaksanakan berbagai kegiatan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
Kegiatan patroli meliputi pengamanan Mako Polres Samosir, patroli di sekitar area Mako, dan patroli di sejumlah titik penting di Kecamatan Pangururan. Lokasi yang dipatroli antara lain Kantor PLN, Jembatan Tano Ponggol, Asrama Polres Samosir, Kantor Bupati Samosir, dan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas).
Selain patroli, tim juga melakukan pengecekan rutin terhadap tahanan di Ruang Tahanan Polres Samosir. Pengecekan dilakukan setiap dua jam sekali dan memastikan kondisi tahanan dalam keadaan sehat dan lengkap. Selama patroli, personel juga melakukan dialogis dengan masyarakat dan memberikan himbauan agar segera melapor ke pihak kepolisian jika terjadi gangguan Kamtibmas. Kegiatan ini menunjukkan kesiapsiagaan Polres Samosir dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukumnya.