PLT Kapolsek Pangururan, Sampaikan Arahan dalam Sosialisasi Pengawasan Pilkada 2024
Upaya Polsek Pangururan Dalam Mensukseskan Pilkada Serentak 2024

PLT Kapolsek Pangururan, Sampaikan Arahan dalam Sosialisasi Pengawasan Pilkada 2024
Pada Jumat, 18 Oktober 2024, sekitar pukul 09.30 WIB, PLT Kapolsek Pangururan, IPDA DB Siregar, S.H., turut serta dalam kegiatan Sosialisasi Pengawasan Pilkada Serentak 2024 yang berlangsung di Pra Tali, Desa Sabungan Nihuta, Kecamatan Ronggurnihuta, Kabupaten Samosir. Acara ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antara berbagai pihak dalam mengawal proses demokrasi di wilayah tersebut.
Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Ketua Bawaslu Kabupaten Samosir, R. Simarmata; Kajari Kabupaten Samosir, M. Hutagaol, S.H., M.H.; Ketua PanwasCam Ronggur Nihuta, F. Simbolon; perwakilan KPU, M. Sitanggang; Kepala SMAN 1 Ronggur Nihuta, F. Gultom; serta Kepala Puskesmas Ronggur Nihuta, N. Sijabat, S.Kep, bersama 15 peserta lainnya.
Dalam sambutannya pada pukul 09.40 WIB, Ketua Bawaslu Kabupaten Samosir, Robinson Simarmata, menekankan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban dalam pelaksanaan Pilkada serentak 2024. “Kami dari Bawaslu sangat berharap supaya kita semua menyukseskan Pilkada 2024. Mari kita jaga bersama Samosir ini, kita ciptakan pilkada yang aman dan tertib,” ungkapnya.
Kajari Samosir, M. Hutagaol, turut menyampaikan pesan pada pukul 10.50 WIB, menegaskan bahwa Kejaksaan akan mendukung penyelenggaraan Pilkada sesuai peraturan. “Kejaksaan Negeri Samosir netral dalam perhelatan Pilkada ini. Mari kita saling koordinasi dengan seluruh stakeholder untuk mensukseskan Pilkada serentak 2024,” ujar Hutagaol.
IPDA DB Siregar, PLT Kapolsek Pangururan, juga memberikan sambutan pada pukul 11.05 WIB, menekankan kesiapan aparat TNI-Polri dalam menjaga keamanan Pilkada. “Kami harapkan Pilkada 2024 ini berjalan dengan baik. Kami, TNI-Polri, siap melaksanakan pengamanan Pilkada, dan mari kita bersama-sama melakukan pengawasan sesuai tupoksi masing-masing,” tegasnya.
Acara sosialisasi yang berakhir pada pukul 12.10 WIB berjalan lancar, aman, dan tertib, menandai komitmen seluruh pihak untuk bersama-sama mensukseskan Pilkada serentak 2024 di wilayah Kecamatan Ronggurnihuta.