Bhabinkamtibmas dan Personel Polsek Palipi Patroli dan Sosialisasikan Kamtibmas di Desa Sigaol Marbun
Sosialisasi keamanan dan kenyamanan masyarakat

Bhabinkamtibmas dan Personel Polsek Palipi Patroli dan Sosialisasikan Kamtibmas di Desa Sigaol Marbun
Samosir, Sumut – Personel Bhabinkamtibmas Polsek Palipi, Aipda Asamelki Hutabarat, bersama Briptu Marchlanda Sitohang melaksanakan patroli dialogis di Desa Sigaol Marbun, Kecamatan Palipi, Kabupaten Samosir, Senin (10/3/2025) pukul 10.00 WIB. Kegiatan patroli dan sambang ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta memberikan sosialisasi kepada warga.
Selama patroli, Aipda Asamelki Hutabarat dan Briptu Marchlanda Sitohang berinteraksi langsung dengan warga Desa Sigaol Marbun. Mereka menyampaikan himbauan dan sosialisasi yang meliputi:
Pentingnya menjaga Kamtibmas: Warga diimbau untuk senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing.
Penyelesaian masalah secara kekeluargaan: Mengingat kearifan lokal yang masih kuat di wilayah tersebut, masyarakat dihimbau untuk menyelesaikan permasalahan yang timbul di desa secara kekeluargaan.
Dukungan terhadap program ketahanan pangan: Personel Polsek Palipi juga mensosialisasikan program pemerintah terkait ketahanan pangan dan mengajak masyarakat untuk mendukung program tersebut.
Kewaspadaan terhadap berita hoaks: Warga diimbau untuk berhati-hati dan bijak dalam menyaring informasi yang beredar di media sosial, agar tidak mudah terpengaruh oleh berita hoaks.
Kapolres Samosir telah melaporkan kegiatan ini kepada Bapak Kapolda Sumut. Kegiatan patroli dialogis ini merupakan wujud nyata dari komitmen Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten Samosir. Diharapkan melalui kegiatan ini, situasi Kamtibmas di Desa Sigaol Marbun dan sekitarnya tetap kondusif.